anantakendek.com - Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal materi Yesus yang berbelas kasih dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Katolik kelas VII revisi terbaru Kurikulum 2013. Sekiranya apa yang admin bagikan kali ini dapat membantu Bapak, Ibu Guru, dan peserta didik dalam mencari referensi seputar contoh soal materi Yesus yang berbelas kasih dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Katolik kelas VII revisi.
Gambar: freepik.com
1. Bagian doa Bapa Kami yang mengandung pertobatan kita adalah ....
A. janganlah masukkan kami ke dalam pencobaan
B. ampunilah kesalahan kami seperti kami pun mengampuni yang bersalah kepada kami
C. jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di dalam Surga
D. berilah kami rejeki pada hari ini
2. Saat mendengar permohonan orang yang sakit kusta, tergeraklah Yesus oleh ....
A. tatapan
B. belas kasihan
C. senyuman
D. kemarahan
3. Doa Bapa kami terbagi dalam dua bagian. Bagian pertama untuk memuliakan Bapa dan bagian kedua untuk kepentingan ....
A. kita
B. Yesus dan para sahabat-Nya
C. Allah dan manusia
D. Yesus dan para pengikut-Nya
4. Yesus mengulurkan tangan, lalu [...] orang itu.
A. membiarkan
B. membantu
C. melihat
D. menjamah
5. Walaupun Allah ada di setiap tempat, tapi kita berkata : Bapa kami yang ada di surga, untuk mengangkat hati kita ke Surga, dimana dari sana Allah menyatakan kemuliaan-Nya kepada ....
A. pengikut Putra-Nya
B. Jemaat Allah
C. anak-anak-Nya
D. umat-Nya
6. Seketika itu juga lenyaplah penyakitnya, dn ia menjadi ....
A. marah
B. sedih
C. tahir
D. sakit
7. Kita memanggil Allah Bapa kami dan bukan Bapa saya, karena kita semua adalah anak-anak-Nya, dan karenanya kita harus melihat dan mencintai satu sama lain sebagai saudara ....
A. separoki
B. satu baptisan
C. seiman
D. segereja
8. Segera Yesus menyuruh orang itu pergi, dengan peringatan keras ....
A. Ingatlah, janganlah engkau pergi kepada Imam
B. Ingatlah, janganlah engkau memberitahukan apa-apa tentang hal ini kepada keluargamu
C. Ingatlah, janganlah engkau memberitahukan apa-apa tentang hal ini kepada siapapun
D. Ingatlah, pergi, beritahukan tentang hal ini kepada semua orang
9. Karena kita adalah anak Allah, maka Yesus mengajarkan kita untuk memanggil Allah dengan sebutan ....
A. Eloyhim
B. Bapa
C. Yahwe
D. Elshadai
10. Kata Yesus, "Ingatlah, janganlah engkau memberitahukan apa-apa tentang hal ini kepada siapapun, tetapi pergilah, [...] dirimu kepada Imam dan [...] untuk pentahiranmu persembahan, yang diperintahkan oleh Musa, sebagai bukti bagi mereka."
A. perlihatkanlah, buang
B. jauhkan, persembahkanlah
C. perlihatkanlah, persembahkanlah
D. bawa, persembahkanlah
11. Motivasi belas kasih yang dilakukan Yesus adalah ....
A. demi mencari pengikut sebanyak-banyaknya
B. demi pembebasan orang yang dikasihi-Nya
C. demikianlah belas kasih itu suatu proses
D. demi popularitas diriNya
12. Tetapi orang itu pergi memberitakan peristiwa itu dan [...] ke mana-mana.
A. membuangnya
B. melihatnya
C. membawanya
D. menyebarkannya
13. Dengan membangkitkan anak muda di Nain (Luk 7:11-17), Yesus ingin ....
A. menyatakan bahwa ibu itu boleh pergi dengan sentosa karena tangisannya
B. menyatakan bahwa Tuhan adalah Allah yang menciptakan langit dan bumi
C. menyatakan bahwa kerajaan Allah sudah dekat maka kita harus bertobat
D. menyatakan Allah yang membebaskan, Allah yang berbelas kasih.
14. Sehingga Yesus tidak dapat lagi terang-terangan [...] ke dalam kota.
A. menjauh
B. masuk
C. keluar
D. melewati
15. Hal yang terpenting dalam sikap belas kasih adalah ....
A. sikap belarasa, merasakan penderitaan orang lain sebagai penderitaan diri sendiri
B. sikap membantu dan membela teman apabila disakiti oleh sesama dari sekolah yang lain
C. sikap berbela sungkawa terhadap para pahlawan kita yang telah gugur
D. sikap gotong-royong bekerja bakti membangun tempat penampungan air
16. Yesus tinggal di luar di tempat-tempat sepi, namun orang terus juga [...] kepada-Nya dari segala penjuru.
A. datang
B. memandang
C. cari
D. melihat
17. Hendaklah kamu murah hati, sama seperti [...] adalah murah hati.
A. Bapa
B. orang kudus
C. Yesus
D. Maria
18. STORGE berarti kasih mesra dari orang tua kepada anaknya dan begitu juga sebaliknya. Mama, aku ... mama.
A. cinta
B. sayang
C. rindu
D. suka
19. Sikap belas kasih Yesus tidak netral, melainkan memihak yaitu memihak kepada kelompok yang, kecuali ....
A. terpinggirkan
B. kaya
C. tersingkir
D. kurang beruntung
20. Untuk apa kamu melakukan hal-hal tadi? Supaya kamu akan menjadi [...] Allah Yang Mahatinggi,
A. teman
B. Bapak
C. saudara
D. anak-anak
21. Penghalang terbesar kita untuk dapat merasakan dan menghadirkan sikap bela rasa adalah sikap ....
A. diskriminasi
B. demoralisasi
C. kriminalisasi
D. diskualifikasi
22. Dan kepada orang yang hendak mengadukan engkau karena mengingini bajumu, serahkan juga jubahmu (Mat 5: 40; Luk 6: 29) Maksdnya yang menginginkan bajumu, serahkan juga ....
A. sepatumu
B. jam tangamu
C. baju dalammu
D. semua yang ada padamu
23. Belarasa timbul karena digerakkan oleh ....
A. teman
B. malaikat Tuhan
C. belas kasihan
D. pemimpin rohani
24. Kepada orang yang mencaci kamu dengan perkataan yang buruk (misal, dasar pembawa sial), maka kamu harus .... (Luk 6: 28)
A. berbuat baik
B. diam saja
C. mencaci juga
D. mendoakan
25. Apabila melihat penderitaan orang lain, tidak cukup kita hanya kasihan dan iba, tetapi rasa kasihan itu harus [...] kita untuk menolongnya.
A. menarik
B. menuntut
C. membantu
D. menggerakkan
26. Buat yang mengutuk kamu (mis. membicarakan kejelekan kamu), jangan membalas. Mintalah ... bagi mereka. (Luk 6: 28)
A. kebaikan
B. berkat
C. uang
D. kelembutan
27. Kata belarasa berarti ikut [...] penderitaan sesama.
A. menyaksikan
B. memikirkan
C. merasakan
D. melihat
28. Siapa yang mempunyai hak menghakimi atau menghukum seseorang ....
A. polisi
B. jaksa
C. Allah
D. seorang hakim
29. Untuk menggantikan kata “agape”, maka dipakai istilah ....
A. bela kewajiban
B. belasungkawa
C. bela negara
D. bela rasa
30. Janganlah kamu menghakimi, maka kamu pun tidak akan dihakimi. Dan janganlah kamu menghukum, maka kamu pun tidak akan .... (Luk 6: 37)
A. dihakimi
B. disalahkan
C. dihukum
D. dicela
31. AGAPE, artinya kasih yang tanpa perhitungan dan tanpa peduli orang macam apa yang dikasihinya. Seringkali disebut dengan ....
A. cinta pandangan pertama
B. cinta tanpa sarat
C. cinta buta
D. cinta segitiga
32. Kepada orang yang mentertawakan kita jika kita terbuat salah, jangan takut. Kepada membalas. Jangan menghukum mereka dengan cara tidak mau mengajak, kecuali ....
A. berdamai
B. bermusuhan
C. bicara
D. berteman
33. Kasih sejati antar sahabat dekat. Biasanya kasih ini tidak mempunyai hubungan darah, disebut ....
A. eros
B. agape
C. stroge
D. philia
34. Kepada orang yang membenci kita, perbuatan mereka harus kita balas dengan ... (Luk 6: 27)
A. keburukan
B. kebaikan
C. kejahatan
D. kebencian
35. Saat memohon pada Yesus, ia berkata, "Kalau Engkau mau, Engkau dapat [...] aku.'
A. menolak
B. membantu
C. melihat
D. mentahirkan
36. Mengapa kita harus mengasihi musuh kita? Karena musuh kitalah yang akan [...] kita.
A. menguduskan
B. mempimpin
C. mencelakai
D. melayani
37. Saat memohon kesembuhan pada Yesus, orang sakit kusta itu [...] di hadapan Yesus.
A. tersenyum
B. menangis
C. berlutut
D. membungkuk
38. Mengasihi musuh termasuk cinta ....
A. Philia
B. Eros
C. Stroge
D. Agape
39. Siapa orang yang datang pasa Yesus minta disembuhkan?
Orang yang sakit ....
A. Kusta
B. Buta
C. Cacar
D. Covid
40. Orang dapat berbela rasa pada kesulitan dan penderitaan sesama karena ia mempunyai ....
A. uang
B. hati
C. perasaan
D. kasih
41. Dalam doa Jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di dalam surga: kehendak Allah terjadi dalam diri kita. Dalam mendoakan kata-kata ini menuntut supaya kita ....
A. lemah lembut
B. terus berusaha
C. rendah hati
D. setia
42. Kata belarasa berarti ikut [...] penderitaan sesama.
A. menyaksikan
B. memikirkan
C. merasakan
D. melihat
43. Kita berkata Berilah kami rejeki, dan bukan : berilah aku rejeki, untuk mengingatkan kita bahwa segala sesuatu datang dari Allah. Jadi bila Ia memberikan kita rejeki yang berlimpah, Ia melakukannya agar kita dapat ....
A. setia
B. berbagi
C. bersyukur
D. memuji
44. Sesama kita yang menderita dan kurang beruntung hidupnya harus kita bela atau kita ....
A. jaga
B. lindungi
C. tolong
D. kasihani
45. Pada permohonan Dan jangan masukkan kami ke dalam pencobaan, kita meminta Allah tidak membiarkan diri kita digoda, karena kita sadar bahwa kita adalah manusia lemah, yang mudah jatuh dalam perangkap ....
A. maut
B. dunia
C. manusia
D. setan
46. Sungguh sangat berhargalah kalau kita mempunyai perasaan kasihan kepada orang yang menderita. Perasaan kasihan itu menimbulkan sikap ....
A. simpatik
B. terpuji
C. peduli
D. sedih
47. Pada permohonan Tapi bebaskanlah kami dari yang jahat, kita meminta Allah membebaskan kita dari yang jahat, masa lalu, sekarang dan masa depan. Kejahatan terbesar adalah melakukan dosa dan tidak melakukan kebaikan atau [...] berbuat baik.
A. tidak ingin
B. capek
C. lalai
D. lupa
48. Kasih Yesus itu tidak netral, melainkan memihak kepada kelompok yang ....
A. miskin
B. beruntung
C. kaya
D. pintar
49. Seperti dalam doa Bapa Kami, Yesus pernah berdoa "Ya Bapa-Ku, jikalau Engkau mau, ambillah cawan ini dari pada-Ku; tetapi bukanlah kehendak-Ku, melainkan [...] yang terjadi.
A. kehendak murid-Kulah
B. kehendak umat-Mulah
C. kehendak-Mulah
D. kehendak bunda-Kulah
50. Dalam doa dimuliakanlah nama-Mu, kita meminta agar Allah dapat dikenal, dicintai, dihormati dan dilayani oleh ....
A. seluruh penghuni Surga
B. semua orang
C. orang kristen
D. seluruh umat Allah